Masalah yang terjadi pada Aplikasi CandyCBT versi 2 8 r3 pada ujian semester versi Hosting


"Tiada gading yang tak retak" adalah peribahasa yang sesuai untuk aplikasi candy CBT versi 2.8 r3 kali ini. Karena memang saat penggunaanya tidak 100% sempurna. Kita harus mampu menyesuaikan settingan diaplikasi ini.

Aplikasi Candy CBT versi 2.8 r3 ini saya hosting menggunakan hosting dan domain bukan VPS atau Dedicated Server. Maklum karena keterbatasan sumber daya, pilihan harus jatuh pada hosting web saja.

Dengan jumlah peserta ujian 60 siswa, dengan kondisi geografis kepulauan aplikasi ini digunakan untuk ujian online pada masa pandemic covid-19 ini. Jaringan mengandalkan provider telekomumikasi masing-masing siswa dan termasuk operator.

Berikut masalah-masalah yang saya hadapi saat menggunakan aplikasi candy cbt versi 2.8 r3 :
 NoMasalah  Solusi Keterangan
 1 Nilai siswa nol (0) Aktifkan reset login Sukses
 2 Soal agama tidak muncul pada akun siswa Pastikan penulisan kata agama sama persis dengan pilihan yang tersedia, huruf pada agama peserta ujian sama persis dengan huruf pada buat bank soal sukses
 3 Hasil jawaban anak hilang Jangan lakukan perubahan acak soal, acak opsi saat jadwal dan anak mengerjakan soal. Sukses
 4 Nilai anak nol (0) karena jaringan pada gadget siswa Pastikan siswa memiliki koneksi internet yang bagus, minta untuk menyediakan akses internet yang stabil. Sukses, minta reset
 5 Minta Reset Lakukan reset karena sudah memilih aktifkan reset sukses

Itulah masalah-masalah yang saya hadapi.